Langkah Awal Dalam Membuat Sebuah Blog - Mata Penjelajah

Kamis, Maret 16, 2017

Langkah Awal Dalam Membuat Sebuah Blog


Banyak sekali artikel yang membahas tentang cara membuat blog dan cara menghasilkan uang dari aktivitas  ngeblog.
Namun di sini saya hanya akan menjelaskan sedikit tentang bagaimana cara membuat blog yang mudah untuk di mengerti dan dipahami untuk para blogger pemula.
Saya sendiri membuat blog sekitar tahun 2011 dan waktu itu saya hanya menggunakan blog saya untuk menulis catatan pribadi dan sekedar sebagai tempat mencurahkan isi hati saja dan waktu itu saya juga belum tau kalau ternyata blog bisa di manfaatkan buat nyari duit.
walaupun saya sudah lama ngeblog tapi masih banyak yang belum saya tau soal blog.
Saya juga masih pemula dalam dunia blog dan buat kalian yang masih pemula seperti  saya yang ingin membuat blog tapi bingung dengan cara membuatnya, atau mungkin kalian belum tau sama sekali apa itu blog?
Saya akan berbagi sedikit pengalaman saya kepada kalian tentang bagaimana cara membuat blog, jika kamu tertarik untuk membuat blog baca artikel ini sampai selesai ya.

Apa itu blog dan apa perbedaan blog dengan website?

Bagi kamu yang masih pemula pasti bingung, apa sih perbedaan blog dengan website?

Memang blog sendiri adalah satu dari sekian banyaknya jenis website yang ada di internet.
Contoh jenis-jenis website, Forum, Toko online, Portal Berita, social networking, Blog, dll.
Lalu apa bedanya dengan jenis website yang lain?
Bedanya sangat banyak, dari cara penggunaanya dan fungsi dari blog itu sendiri.

Baca :  9 perbeaan antara blog dengan website.

Lalu apa fungsi dari blog yang sebenarnya?
Blog pada awalnya hanya untuk memudahkan seseroang untuk membuat catatan pribadi di internet.
Tapi seiring berkembangnya zaman dan teknlogi, internet mengalami peningkatan yang sangat pesat. Blog di manfaatkan banyak orang bukan hanya untuk menuliskan catatan pribadi namun sebagai tempat untuk berbagi informasi, memasarkan produk dan lain-lain.

Alasan mengapa lebih memilih membuat blog daripada membuat website?

  • Cara pembuatannya yang mudah, kamu sendiri bisa membuat blog secara gratis tidak perlu membayar untuk mendaftar. Beda halnya dengan membuat website, untuk memilki sebuah website kamu harus menyewa hosting. Dan untuk membuat sebuah website harus memiliki keahlianh khusus tetang bahasa pemrograman.  
  • Cara penggunaanya yang mudah, kamu tidak perlu membuat database untuk ruang kerja.
  • Unlimited bandwidth alias tidak ada batasan penyimpanan, mau posting artikel puluhan Ribu perharipun tidak masalah,tapi pertanyaan saya, sanggupkah kamu membuat artikel 100 saja sehari.
  • Bisa dengan nama sendiri, cukup dengan membeli domain, url blog kamu bisa di ubah menjadi nama sendiri misal http://namadomain.blogspot.com  menjadi http://namadomain.com malah lebih murah ketimbang menyewa hosting.
  • Cepat terindex search engine dan blog memungkinkan kita untuk mendapatkan penghasilan.
  • Dan masih banyak lagi.

Alasan mengapa kamu harus ngeblog?

Baca : Manfaat yang akan kamu dapatkan jika kamu ngeblog.


  • ilmu akan terus berkembang.
  • bakat akan terus terasah.
  • bisa menjadi penulis handal.
  • membantu orang lain.
  • banyak kenalan.
  • menghasilkan uang.
  • Dan masih banyak lagi.

Banyak sekali platform/layanan yang menawarkan untuk membuat blog gratis, saya sarankan untuk memilih layanan blogger.com.
Alasan mengapa memilih layanan bogger.com?

Baca : mengapa lebih memilih layayanan blogger?

  • cukup mendaftar dengan akun google.
  • aman dari gangguan Eksternal.
  • aman dari ancaman peretasan.
  • tidak ada iklan.
  • gampang di mengerti.
  • mudah di modivikasi.
  • mudah monetisasi iklan, sehingga memungkinkan kamu untuk mendapatkan penghasilan.
  • dan yang paling terpenting karena blogger.com milik google sehingga kamu tidak perlu kuatir tentang kualitas blogger, sudah pasti blogger akan memberikan kamu yang terbaik.
  • Itulah alasan mengapa kamu harus memilih layanan blogger.com dan saya sendiri pun lebih memilih menggukan layanan blogger.com karena sangat mudah dalam berinteraksi?

Bagaimana cara membuat blog di blogger.com?

Masukan alamat http://blogger.com di sidebar, Setelah kamu  berada di halaman blogger.com klik “daftar” jika kamu belum punya akun google dan mendaftarlah dengan mengisi semua kolom yang tersedia, atau klik “masuk” masuklah dengan akun google milik kamu, nanti kamu akan melihat tampilan seperti ini

isilah kolom Judul dengan nama blog kamu, dan Alamat dengan url blog yang kamu inginkan, kemudian klik buat blog.
selamat kamu sudah punya blog sendiri.
Walaupun mudah, yang namanya pemula pasti akan bingung dari mana harus memulai untuk menyempurnakan blog agar terlihat bagus dan rapi?

baca : Berbagi Pengalaman : Panduan cara menghasilkan uang dari blog.

Baca artikel ini sampai selesai, mudah-mudahan bisa membantu kamu.
Proses demi proses untuk menyempurnakan blog agar bisa menghasilkan uang.
Membuat blog memang sangat mudah, yang sulit adalah mengembangkanya agar bisa menghasilkan uang, butuh kesabaran, kerja keras dan belajar, apalagi yang masih pemula, pasti bakal bingung mau memulai dari mana? iya kan.
blogger pemula banyak yang selalu sibuk mengurusi tampilan, menggonta-ganti template, pasang copot widget, yang tentu saja hanya akan menyita waktu untuk hal yang percuma, saya bisa memaklumi, karna  saya pun dulu juga seperti itu, saya ingin melihat  tampilan blog saya rapi bagus dan terlihat berkualitas padahal tampilan blog itu nomor 2 yang paling terpenting adalah kualitas konten/artikel.
Jangan terlalu sibuk dengan hanya mengurusi tampilan, karena apa? karena jika kamu hanya sibuk mengurusi tampilan, blog kamu tidak akan berkembang-berkembang, dan waktu kamu juga akan terbuang sia-sia.

baca : tips cepat dalam mengembangkan blog

Blog saya sudah jadi lalu dari mana saya harus memulai?

Mulailah dari memodivikasi template, pilihlah template yang seo-friendly yang tampilanya mendukung di semua perangkat, baik di smartphone maupun PC.
Banyak sekali situs-situs yang menyediakan template blog gratis, saya sarankan pilih template yang ringan dan fast loading.

baca : 3 template blog yang seo-friendly dan fast loading.

jika kamu sudah menyiapkan template untuk blog kamu, sekarang tinggal memasangnya di blog kamu, cara nya pun sangat gampang, di halaman beranda blogger, klik Tema => Cadangkan/pulihkan yang berada di pojok atas bagian kanan.
tidak perlu kuatir dalam mengedit template blog, sekalipun kamu belum tau sama sekali bahasa coding.
rubahlah yang perlu untuk di ubah.

Memasang widget yang penting-penting saja

di dalam beranda blogger klik Tata Letah => tambahkan gadget.
tambahkanlah gadget yang penting-penting saja, yang akan memudahan pengunjung bernaviasi di blog kamu, seperti recent post, random post, arsip blog, kontak, label, tautan berlangganan, profil media sosial dll, jangan terlalu banyak menambahkan widget karena bisa mempengaruhi fast loading blog kamu.

baca : widget yang wajib ada di blog, agar blog berkualitas

jika cara di atas sudah kamu terapkan di blog kamu sekarang tinggal memelihara blog kamu agar bisa menghasilkan uang.

bagaimana caranya?

1.Menentukan tujuan blog

memang membuat blog harus ada tujuanya.
ya harus, jika kamu membuat blog agar bisa menghasilkan uang, blog kamu harus ada tujuanya.
apa yang di masud dengan tujuan blog?
yang di maksud dengan tujuan blog, blog yang mempunyai identitas yang jelas
memang banyak blog yang membahas berbagai macam topik atau bisa di bilang blog gado-gado dalam 1 blog dan bisa update sehari 5-10 artikel, itu karena pemilik blog menyewa penulis untuk menulis di dalam blognya atau blog tersebut di kelola oleh banyak orang dan setiap orang menulis 1 topik.

baca : Pilih blog gado-gado atau blog yang membahas banyak topik

lalu bagaimana jika kamu hanya sendirian yang mengelola blog.
kamu harus menentukan topik untuk blog kamu.
pilihlah topik/pembahasan yang akan mejadi sajian utama di blog kamu, jangan memaksa untuk memuat banyak topik yang hanya akan mengganggu konsentrasi dan fokus.
untuk mengembangkan blog agar bisa sukses butuh kerja keras, kesabaran, fokus dan usaha, maka dari itu, kamu harus konsisten pada tujuan blog.
memang hanya memuat 1 topik bisa menhasilkan uang?
ya bisa, syaratnya artikel yang kamu sajikan di blog harus membantu orang lain, udah itu aja syaratnya.
karena orang mengunjungi blog kamu untuk membaca artikel bukan melihat-lihat blog kamu.

  2.Menulis artikel yang berkualitas.

apa yang di maksud dengan artikel yang berkualitas.
  • artikel yang enak di baca
  • artikel dengan format bahasa yang mudah di mengerti
  • tulisan singkat namun kaya akan informasi
  • artikel yang membantu orang lain
lalu bagaimana jika kamu belum bisa menulis artikel yang bagus yang di sukai banyak orang?
jawaban dari saya : kamu harus belajar?

baca : Tips Belajar Menulis Untuk Blog Agar Di Sukai Oleh Pembaca

untuk membuat artikel yang bermanfaat memang sulit, tapi akan mudah jika sudah terbiasa.
bagaimana caranya agar terbiasa membuat artikel yang berkualitas.
  • sering-sering membaca
  • sering-sering menulis
jika kamu rajin belajar dan mempraktekanya lama-lama kamu pasti akan terbiasa, yang penting sabar dan terus berusaha.
tidak seseorang yang pintar tanpa belajar.
baca juga : cara mendapatkan banyak pengunjung organik

 3.Jangan terlalu fokus belajar SEO
memang SEO itu sangat penting untuk mendapatkan banyak visitor/pengunjung, tapi kamu tidak perlu mendalami ilmu SEO, pahami dasar-dasarnya saja.
karena jika kamu terlalu fokus ke SEO yang ada kamu jadi tidak fokus ke konten dan akan membuat kualitas konten kamu terlihat buruk.

baca : Belajar dasar tehnik SEO yang mudah untuk di pahami

4.Mempererat tali silaturahmi

mempererat tali silaturahmi itu sangat penting untuk perkembangan blog, bergabunglah dengan grup/forum sesama blogger untuk mendapatkan saran dan backlink untuk blog kamu, dengan begitu blog kamu akan ramai pengunjung.
dan jangan lupa jika nanti blog kamu sudah bisa menghasilkan uang kamu harus tetap menjaga tali silaturahmi, jangan jadi kacang yang lupa sama kulitnya ya.

baca : Cara mendapatkan backlink yang berkualitas

itulah langkah awal dalam mengembangkan sebuah blog, agar blog bisa memberikan kamu penghasilan.
semoga artikelnya memberikan kamu wawasan dan ilmu baru, jika artikelnya bermanfaat jangan lupa tinggalkan jejak ya.
Blogger - 0
Disqus
Utamakan Berkomentar Yang Baik

Tidak ada komentar

Berkomentarlah yang baik, sopan dan ramah.
jangan berkomentar
#Menggunakan kata-kata yang kasar/tidak sopan
#Berbau sara, p*rn*, menghina
#Mencantumkan link aktif
#spam
#promosi/
utamakan menjaga kesopanan sesama pengguna internet, blog ini di kembangkan untuk belajar dan menjalin tali silaturahmi.
~Terimakasih kunjunganya, berikan kritik dan saran jika ada yang salah~

Adbox